Syair: Heinrich von Laufenberg,
Terjemahan Inggris: Lord Jesus Christ, Our Lord Most Dear; Catherine Winkworth,
Terjemahan: B. Maruta,
Lagu: Tradisional Jerman
Gembala baik dan Tuhanku,
tak ‘kan berubah kasihMu,
b’ri anak ini yang lemah
berkatMu dan anugerah,
Gembala baik dan Tuhanku,
tetaplah bimbing anakMu.
Ya Tuhan, Raja mulia,
b’ri anak ini yang lemah,
perlindunganMu yang tetap
di siang t’rang, di malam g’lap.
Gembala baik dan Tuhanku,
tetaplah bimbing anakMu.
Di bawah naunganMu terus
b’ri anak ini, Penebus,
menjadi kuat imannya
serta bertambah kasihNya.
Gembala baik dan Tuhanku,
lindungi, bimbing anakMu.
Lihat daftar lengkap Nyanyikanlah Kidung Baru lainnya dihalaman utama NKB GKI Samanhudi
